Air Rendam Jalan Raya, Personil Polsek Kahayan Tengah Amankan Arus Lalu Lintas

SUYANTO | PULANG PISAU | KALTENG – Personil Polsek Kahayan Tengah, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, bersama staf PT. Abdi Karya melakukan monitoring dan pengaturan arus lalu lintas di ruas Jalan yang tergenang banjir di Desa Penda Barania Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau, Rabu (31/03).

Bacaan Lainnya

Kegiatan Monitoring dan pengaturan arus lalu lintas pada lokasi banjir di awali dengan apel pengecekan personil yang di pimpin Iptu Rozikin, S.H.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Yuniar Ariefianto, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kahayan Tengah, Iptu. Rozikin, S.H menuturkan, pihaknya melakukan penjagaan dan pengaturan di jalan yang terendam banjir untuk memonitor ketinggian air dan melakukan pengaturan lalu lintas agar masyarakat dapat berhati hati ketika melawati genagan air.

“Dalam monitoring pada sore hari ini air yang menggenangi ruas jalan Palangka Raya – Kuala Kurun tepatnya di Desa Penda Barania masih mengalami kenaikan yaitu pada ketinggian 11 cm pada titik terdalam di lokasi banjir,” terang Rozikin.

Ketinggian debit air tersebut, ia menambahkan, diperkirakan akibat curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari ini. Untuk itu dirinya mengimbau kepada warga masyarakat yang melintas, agar ekstra berhati-hati saat melintasi genangan air.

“Utamakan keselamatan bukan kecepatan,” tegas Kapolsek. KABAR TODAY.COM

Pos terkait

banner 468x60