Kodim1305/BT, Sulteng | Kabaryoday.id – Sarana air bersih merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat, guna menunjang kelancaran suplai air bersih, Babinsa Koramil 1305-02/Tolitoli Utara Sertu Ramli Yunus bersama masyarakat Desa Salumpaga melaksanakan karya bakti memperbaiki pipa, Senin (03/10/2022).
Babinsa Koramil 1305-02/Tolitoli Utara Sertu Ramli Yunus mengatakan Karya bakti kali ini di fokuskan pada sasaran memperdalam saluran pipa air bersih, supaya saluran pipa tidak mudah pecah saat di lewati, dan memperbaiki kebocoran pipa, sebab saluran pipa berada di area Pekerbunan dan melintasi sungai, sehingga perlu untuk di tambah kedalaman dan penguatan di pinggiran sungai.
“Ini bermula dari kurang lancarnya aliran air menuju rumah warga, dan tekanan air yang terus berkurang sehingga di perlukan perbaikan jaringan air bersih yang lebih lanjut,” Ungkapnya.
Lanjut babinsa, sebagai aparat pembinaan teritorial di desa binaan para Babinsa juga harus bisa selalu membantu kesulitan warga yang membutuhkan, mulai dari menjaga Hanpangan, membantu membersihkan rumah ibadah, serta perbaikan instalasi air bersih dan masih banyak lagi. “Kita Harus peduli dan Cakep serta selalu aktif ikut mengatasi kesulitan warga,”
“Melalui kegiatan ini dapat memberikan contoh serta memberikan motivasi
yang baik kepada warga untuk selalu menjaga semangat gotong royong,” tambah Babinsa Koramil 1305-02/Tolitoli Utara Sertu Ramli Yunus.
Disamping itu, Plh. Danramil 1305-02/Tolitoli Utara Peltu Sofian Yang ditemui media ini mengatakan dengan bahwa apa yang dilakukan personel Koramil 1305-02/Tolitoli Utara guna meringankan dan membantu masyarakat dalam memperbaiki pipa air bersih serta wujud kemanunggalan antara TNI dengan Rakyat.
“Adanya Babinsa di lapangan untuk membantu setiap permasalahan yang ada di desa Salumpaga, dusun 9 Harapan Jaya, Kecamatan Tolitoli Utara,” Ucap Peltu Sofian
Disisi lain, masyarakat desa Salumpaga mengucapkan banyak terimakasih kepada Babinsa Koramil 1305-02/Tolitoli Utara Sertu Ramli Yunus atas bantuannya dalam membantu memperbaiki Pipa air bersih yang bocor dan putus akibat hujan deras. ***