Tolitoli | Kabartoday.com – Setelah sekian lama kemelut isu kudeta merebak di tubuh Partai Demokrat, hingga masuk ke wilayah Kabupaten dan kota, bahkan ke pelosok di Indonesia, Namun konflik tersebut semakin hari terus bergulir dan semakin terang-terangan, hingga mengusik ketua ketua partai Demokrat Provinsi, hingga kabupten se Indonesia, kali ini ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tolitoli Sulawesi Tengah, Moh Nurmansyah Bantilan S.I.Kom., MPWP tidak akan tinggal diam terkait GPK-PD yang melanda Partai nya tersebut.
Ditempat terpisah ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tolitoli, saat dihubungi awak media terkait semakin memanasnya isu GPK -PD, Nurmansyah Bantilan mengatakan “gerakan GPK-PD dari awal bergulir hingga situasi dan kondisi saat ini, yang mana modus-modus GPK-PD yang mereka lakukan selalu berubah-ubah, hingga berbagai cara yang licik dan culas telah mereka lakukan, dengan terus menerus menghasut, menipu, mengiming-imingi dan mengelabui para Kader partai yang telah Solid dan Loyal kepada Ketua Umum Agus Harimurti Yudoyono (AHY) agar dapat menyeret para kader untuk terlibat ke dalam gerakan inkonstitusional GPK-PD, ini kejahatan politik dalam berdemokrasi.
“Dengan ini saya menegaskan, untuk mengantisipasi hal-hal yang tak di inginkan, kami DPC kabupaten Tolitoli Sulawesi Tengah yang merupakan “Anak” dari partai Demokrat, Menyatakan Siaga dan Siap jika tiba saatnya “Ibu” Partai Demokrat Memanggil untuk bergabung ke Jakarta melawan GPK-PD,” Tegas Ketua DPC Partai Demokrat Tolitoli ini.
Lanjut Nurmansyah, Ini dilakukan sebagai bentuk loyalitas kader partai dalam menjaga Harkat, Martabat serta Marwah dan wibawa Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan wujud kesetiaan para Kader kepada Partai Demokrat yang kami cintai dan banggakan ini.
“Ini adalah Soal menegakkan kebenaran dan menegakkan hukum sebagai Panglima di negara ini, serta bentuk kesetiaan kami kepada NKRI dengan menjaga tatanan kehidupan dan iklim berdemokrasi yang baik dan benar, karena GPK-PD ini adalah gerakan tak beradab dan sewenang-wenang yang inkonstitusional, ilegal, dan dilakukan dengan menabrak aturan secara paksa,” Ucap Nurmansyah Bantilan.
“Kami DPC Tolitoli terus meningkatkan kewaspadaan dan terus memantau serta mengawasi secara cermat kepada para kader yang ada di wilayah Kabupaten Tolitoli, serta terus mengkonsolidasikan diri, kami memegang teguh prinsip pantang mundur dalam berjuang untuk menjadikan kader semakin solid dan loyal kepada kepemimpinan Ketua Umum AHY yang Sah, disini saya ingin menegaskan sebuah Adagium, “Jangan pernah Siapkan Kuburan tentang kebenaran”. Tutup Nurmansyah Bantilan saat mengakhiri pembicaraan. ***
DPC Tolitoli : Kami Siaga dan Siap Bergabung ke Jakarta jika Saatnya Partai Memanggil.
