ERNY | PULANG PISAU | KALTENG – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pulang Pisau untuk tahun 2022 ini bakal melanjutkan program prioritas ditahun sebelumnya. Diantaranya peningkatan akses jalan dari Kecamatan menuju ke desa serta Penataan Kota Pulang Pisau.
Itu disampaikan, Dr. Usis I Sangkai selaku Kepala Dinas PUPR Pulang Pisau saat ditemui Kabar Today.id diruang kerjanya beberapa waktu lalu. Dirinya mengatakan, adapun program kegiatan penataan kota, dengan melakukan kegiatan renovasi sejumlah taman-taman yang ada supaya terlihat bagus.
“Tujuannya agar masyarakat dapat menikmati sebagai tempat bersantai yang relatif terjangkau dan murah meriah. Ditambah lagi dengan adanya tempat makan dan minum dari para pedagang, sehingga masyarakat dapat bersantai cukup di Pulang Pisau saja,” papar Usis.
Program prioritas selanjutnya, kata Usis peningkatan jalan menuju kecamatan terjauh, salah satunya seperti jalan dari Kecamatan Kahayan Kuala (Bahaur) menuju ke wilayah pesisir serta beberapa akses jalan penghubung menuju wilayah program food estate melalui Dana Alokasi Khusus (DAK).
“Ini semua demi kebaikan kita bersama. Jadi, baik pemerintah pusat, provinsi maupun kabupaten selalu berkolaborasi dan terintegrasi untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya di bidang pembangunan insfrastruktur jalan,” harapnya.
Dijelaskan Usis, pada program pembangunan di tahun 2021, dirinya mengakui adanya kendala sedikit yaitu anggaran yang dikeluarkan pemerintah tidak terserap sepenuhnya, hanya 93 persen saja. Untuk sisa yang 7 persen sudah dikembalikan ke pemerintah daerah.
“Akan tetapi, tetap dilaksanakan kembali pada tahun 2022 ini untuk lanjutan programnya,” ujar Usis. KABAR TODAY.ID