Kodim1305/BT, Sulteng | Kabartoday.id – Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Paleleh, Kabupaten Buol, Babinsa Koramil 1305-06/Paleleh membantu petani dalam memanen Jagung.
Pendampingan panen jagung oleh Babinsa Desa Talaki Pratu Hanri Putra Masrawi dilakukan di lahan milik Bapak Mansyur yang merupakan warga desa Talaki Kecamatan Paleleh Kabupaten Buol, Sabtu (18/06/2022).
Menurut Babinsa Babinsa Desa Talaki Pratu Hanri Putra Masrawi, pendampingan panen jagung ini milik bapak Mansyur sebagai langkah mendukung program pemerintah dalam hal ketahanan pangan.
“Tujuan dari pendampingan ini untuk membantu meringankan sedikit beban petani, agar panen yang dilakukan agar lebih cepat selesai,” Ungkap Pratu Hanri Putra Masrawi kepada awak media.
“Pendampingan ini kita lakukan untuk dukung ketahanan pangan, karena ini program pemerintah. Dan juga bisa sedikit membantu petani saat panen jagung, dan lebih cepat dijual ke pasaran,” Terangnya.
Lanjut lagi, untuk jenis tanaman jagung yang ditanam adalah jenis jagung dua Tongkol, Dan kegiatan pendampingan ini rutin dilaksanakan kepada para petani jagung yang ada di Desa Talaki.
“Sebagai prajurit TNI AD Kodim 1305/BT saya akan selalu melakukan pendampingan (komsos) kepada masyarakat, ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat yang ada didesa binaan,” Bebernya.
“Untuk jenis jagung dua tongkol yang menurut petani kualitas lebih baik, dan hasilnya juga lebih banyak, sehingga perekonomian masyarakat bisa membaik,” Pungkasnya.
Sementara itu Komandan Kodim 1305/BT Letkol inf Lawdewick Brucelee Karthnie. S.Sos yang diwakili Pjs. Danramil 1305-06/Paleleh Serma Jois Salindeho saat dikonfirmasi media ini mengatakan kecamatan Paleleh merupakan salah satu yang masyarakatnya mencari kehidupan lewat bercocok tanam.
“Hampir sebagian besar masyarakat Kecamatan Paleleh khususnya desa Talaki kesehariannya berada di lahan pekerbunan jagung, dimana Kecamatan Paleleh menjadi salah satu penghasil jagung terbesar kabupaten buol,” Ungkap Pjs. Danramil 1305-06/Paleleh Serma Jois Salindeho.
Pjs. Danramil 1305-06/Paleleh Serma Jois Salindeho menambahkan Pendampingan swasembada pangan yang dilakukan Babinsa akan selalu di laksanakan kepada petani desa binaan, mulai dari penyiapan lahan, awal musim tanam, pemantauan pertumbuhan tanaman jagung, dan sampai dengan saat panen untuk memastikan hasil yang dicapai sesuai dan maksimal guna meningkatkan ketahan pangan wilayah.
“Upaya tersebut dilakukan juga memberikan semangat, motivasi, dan memberikan solusi kepada petani jagung agar hasil panen sesuai dengan harapan.” Tutup Pjs Danramil. ***
Babinsa Desa Talaki Pratu Hanri Putra Masrawi Komsos Kepada Petani Jagung
