Dandim 1305/BT Hadiri Tanam Mangrove TNI AL Di Pesisir Pantai Tanjung Batu

banner 468x60

Kodim1305/BT, Sulteng | Kabartoday.id -Dandim 1305/BT Letkol Inf Lawdewick Brucelle Karthnie, S.Sos menghadiri kegiatan Penanaman Mangrove serentak di 77 lokasi jajaran TNI-AL seluruh Indonesia. Tidak terkecuali Lanal Tolitoli.

kegiatan Penanaman Mangrove serentak TNI AL bertempat di Pantai Tanjung Batu (Kompleks Gedung Maramba) Jalan Baru, Kelurahan Sidoarjo, Kecamatan Baolan, Kabupaten Tolitoli. Dengan Tema “Melalui Sinergitas Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak TA.2022 TNI-AL Bersama Rakyat Siap Mendukung Program Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Global”

Kegiatan ini turut dihadiri Amran Hi.Yahya (Bupati Tolitoli), Letkol Inf Lawdewick B.K, S.Sos (Dandim 1305/BT), Letkol laut (P) Suharto, SE., M.Tr Opsla (Danlanal Tolitoli), AKBP Ridwan Raja Dewa, S.I.K (Kapolres Tolitoli), Moh. Asrul Bantilan, S.Sos (Sekda Kab. Tolitoli), Sudirman, SP (Kadis Perikanan Kab. Tolitoli), Andi Irmayanti, S.SSTP (Camat Baolan), Asri Alie (Ka. Bandara Sultan Bantilan), Arif Nugraha (Kacab Bank Mandiri Tolitoli), Nurdianto, MS (Kacab. BRI Tolitoli), Sultan (Ka. Bank Sulteng Tolitoli), Hardi Siku (Ka. Stasiun LPP RRI Tolitoli) dan Anggota Lantamal VIII Tolitoli beserta tamu undangan Kl 170 orang ikut dalam menggelar aksi penanaman mangrove.
Dandim 1305/BT Letkol Inf Lawdewick Brucelee Karthnie. S.Ssos usai melaksanakan penanaman mangrove ini mengatakan Kegiatan peduli lingkungan yang turut melibatkan para prajurit TNI AL, penggiat lingkungan, masyarakat dan pelajar, dilaksanakan di kompleks gedung Maramba, Selasa (26/07/2022) pagi.

“Aksi penanaman mangrove secara serentak di 77 lokasi jajaran TNI AL di seluruh Indonesia, dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Mangrove Sedunia, 26 Juli 2022,” tutur Dandim

Lanjut Dandim, Kegiatan yang mengusung tema “Melalui Sinergitas Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak TA 2022, TNI AL Bersama Rakyat Siap Mendukung Program Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Global”.sangat pas dengan kegiatan Penanaman Mangrove kali ini.

“Secara nasional kegiatan penanaman mangrove oleh TNI AL Lanal Tolitoli ini dipusatkan di Kawasan Maramba, kecamatan Baolan Kabupaten Tolitoli,” bebernya.

Melalui momen penanaman mangrove ini, Dandim juga mengajak masyarakat maupun para pemangku kepentingan daerah Tolitoli agar selalu berperan aktif menjaga kelestarian lingkungan maritim dan pantai demi terjaganya ekosistem.

“Karena tanggung jawab di bidang kelautan maupun pelestarian lingkungan merupakan tanggung jawab kita bersama. Bukan tanggung jawab satu persatu atau instansi tertentu,” tegas Dandim ***

Pos terkait

banner 468x60