Tolitoli, Sulteng Kabartoday.id – Kasus positif Covid-19 di kabupaten Tolitoli kembali menunjukkan peningkatan yang cukup drastis, dimana hari ini (21/02/2022) bertambah 16 kasus.
Hal tersebut terungkap berdasarkan rilis Up date data penanganan Covid -19 Provinsi Sulawesi Tengah, Kasus Kumulatif Positif Covid-19 kabupaten Tolitoli telah mencapai 2324 Kasus.
Selain itu juga, dilaporkan hari ini Pasien Konfirmasi Positif Covid -19 di Kabupaten Tolitoli bertambah 16 Kasus, sedangkan untuk pasien yang Sembuh dari Covid-19 berjumlah 5 Orang, Dan Kasus Pasien Covid Meninggal diKabupaten Tolitoli Nol (0).
Sementara itu, Jumlah Komulatif Pasien covid-19 diKabupaten Tolitoli yang masih dalam perawatan berjumlah 82 Orang, yakni : 12 Orang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mokopido dan 70 menjalani perawatan Isolasi Mandiri (Terpusat).
Data penambahan kasus positif Covid-19 di Tolitoli ini sumber data Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah dipublikasikan oleh Pusdatina Covid-19 Provinsi Sulteng, info resmi Corona.sultengprov.go.id ***