Kapolres Tolitoli Sampaikan Ucapan HBA Ke 61, “Terus Bergerak dan Berkarya”

banner 468x60

Tolitoli,  Sulteng | Kabartoday. Com – Kepala Kepolisian Resor Tolitoli AKBP Budhi Batara Pratidina SH SIK, MH., menyampaikan ucapan selamat Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 61 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) ke 21 tahun 2021 yang jatuh pada tanggal 22 Juni. 

Melalui Tema “Terus Bergerak dan Berkarya”, Kapolres Tolitoli AKBP Budhi Batara Pratidina berharap Kajaksaan Negeri Tolitoli sebagai salah satu mitra kerjanya, dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagai penegak hukum menjadi lebih baik lagi.

“Terus bergerak dan berkarya dalam membangun bangsa dan negara, ” kata AKBP Budhi Batara Pratidina, Kamis (22/7).

AKBP Budhi Batara Pratidina mengatakan, selama ini Kejaksaan Negeri Tolitoli telah menjalankan tugas fungsinya dengan baik, dimana dalam koordinasi dan kerjasama yang terbangun dengan Kepolisian Polres Tolitoli, sebagai mitra kerjanya sangat baik dan profesional. Kedepan kata Bhudi, kerjasama yang sudah terbangun dengan baik ini bisa semakin baik lagi.

“Saya selaku Kepala Kepolisian Resor Tolitoli AKBP Budhi Batara Pratidina SH SIK MH beserta Staf dan jajaran mengucapkan terimakasih atas kerjasamanya yang sudah terbangun dengan baik selama ini. Melalui momentum peringatan HBA ke 61 dan HUT IAD ke 21 tahun 2021, Kejaksaan Negeri Tolitoli semakin profesional dalam melayani masyarakat pencari keadilan. Terus bergerak dan berkaya untuk bangsa dan negara,” tandasnya. ***

Pos terkait

banner 468x60