ERWIN | TOLITOLI – Salah satu Wartawan Media Online Sultengterkini.Com Marzuki menerima Mandat dari Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Tengah, untuk menahkodai PWI Kabupaten Tolitoli.
Ketua PWI Sulteng Mahmud Matangara saat di konfirmasi terkait mandat yang diterima Marzuki untuk menakodai PWI Di tolitoli membenarkan hal tersebut.
“Iya benar, kami sudah memberikan Mandat kepada Marzuki salah satu wartawan Nedia Online, untuk lebih mengaktifkan PWI di Tolitoli, yang akhir -akhir ini telah fakum,” kata Mahmud.
Mandat yang di berikan kepada Marzuki dikarnakan sudah layak Dan memenuhi persyaratannya untuk diberikan tanggung jawab sebagai Ketua PWI Tolitoli.
“Marzuki sudah terdaftar sebagai anggota PWI, sudah memegang Sertifikat Uji Kompetensi Wartawan dan namanya sudah terdaftar Di Dewan pers, sehingga kami nilai sangat kompeten dan layak menerima Mandat Sebagai Ketua PWI Tolitoli,” akunya
Sesuai Mandat nomor 138/PW-ST/2020, diminta kepada Marzuki untuk menyiapkan Sarana prasana berupa kantor PWI Tolitoli, merekrut anggota baru PWI untuk di usulkan ke PWI Sulteng Sebagai anggita muda, mengadakan Pelatihan Jurnalis menyongsong UKW di Kabupaten Tolitoli dan melakukan hubungan koordinasi Dan kemitraan dengan pemerintah daerah, Polres Tolitoli, Kejaksaan, Swasta dan komponen masyarakat.
“Saya berharap, kepada saudara Marzuki, dapat melaksanakan tugas dengan penuh amanah,” harapnya. KABARTODAY.com
Marzuki Terima Mandat Jadi Ketua PWI Tolitoli
