Usai Sholat Jumat, BPBD Tolitoli Beri Bantuan Logistik untuk Korban Banjir

banner 468x60

Tolitoli, Sulteng – Kabartoday.com – Hari ini Jumat (17/09/2021), Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Tolitoli akan menyalurkan bantuan logistik kepada warga yang ada dikelurahan Baru, Kelurahan Tuweley akibat bencana banjir yang terjadi pada tanggal Rabu sore (15/09 ).

Sekertaris BPBD Kabupaten Tolitoli mengatakan bantuan akan disalurkan ke tempat-tempat yang terdampak banjir,  yang ada Di kompleks lembah dan kabinuang kelurahan baru, Kabelang dan kampung kodok. Kelurahan tuweley.

“Kami berharap setelah bantuan logistik dibagi nantinya, semoga bisa membantu memenuhi kebutuhan warga yang terkena dampak Banjir,” Kata Vidia Putra Jumat Pagi di kantor BPBD.

“Kami mengutamakan bantuan logistik agar warga yang terkena bencana banjir dapat terpenuhi kebutuhan makan sehari-hari untuk mengurangi risiko kebencanaan, dan insyallah siang ini, usai Sholat Jumat kami akan melakukan penyaluran bantuan logistik kepada warga,” Tambahnya ***

Pos terkait

banner 468x60