Anggota Koramil 1305-07 Bunobogu Laksanakan Komunikasi Sosial di Desa Bunobogu

Buol, Sulteng | Kabartoday.id — Kopda Alif Amin dari Koramil 1305-07 Bunobogu melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat di Desa Bunobogu, Kecamatan Bunobogu, Kabupaten Buol. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pengelolaan kelapa agar lebih hati-hati dan optimal. Kab. Buol. Rabu (24/9/25)

Dalam kegiatan tersebut, Kopda Alif Amin menyampaikan pentingnya pengelolaan kelapa yang tepat, mengingat kelapa merupakan salah satu sumber penghidupan utama bagi warga desa. Selain itu, ia juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga keselamatan dan menghindari hal-hal yang dapat merugikan selama proses pengelolaan kelapa.

“Kami berharap dengan adanya komunikasi sosial ini, masyarakat semakin paham bagaimana cara mengelola kelapa dengan baik dan aman, sehingga hasil yang diperoleh bisa maksimal,” ujar Kopda Alif Amin.

Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari upaya Koramil 1305-07 Bunobogu dalam mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus memberikan bimbingan yang bermanfaat bagi kesejahteraan warga desa.

Pos terkait

banner 468x60