Branch Office BRI Tolitoli Serahkan Bantuan ke Yayasan Lopie Bahari Di Pulau Lutungan

Tolitoli, Sulteng | Kabartoday.id – Bank Rakyat Indonesia (BRI)Cabang Tolitoli secara aktif mengambil peran untuk mendukung upaya pemerintah dalam mendorong kemajuan bangsa dengan memberikan pendidikan yang berkualitas bagi masyarakat.

Salah satu bukti nyata dukungan BRI yakni melalui Program BRI Peduli Ini TJSL pengembangan Sarana dan Prasarana penunjang Pendidikan Perahu Pustaka Tolitoli yang hadir untuk meningkatkan kualitas fasilitas pendidikan.

Program BRI Peduli Ini TJSL ini membantu sekolah-sekolah di pulau, pedalaman dan perbatasan, dengan cara meningkatkan minat baca kepada anak-anak dan masyarakat terutama di wilayah yang minim akses literasi.

Kepala BRI Branch Office Tolitoli Budi Mulia yang di konfirmasi mengungkapkan Penyerahan TJSL bantuan pengembangan sarana dan prasarana penunjang pendidikan perahu pustaka Tolitoli kali ini ke yayasan Lopie Bahari yang berada di pulau Lutungan.

“Bantuan berupa Perahu dan mesin buku, alat tulis, Proyektor dan layar dan mesin genset untuk penunjang sarana dan prasarana pendidikan untuk yayasan,” Ungkap Budi Mulia, Selasa (14/10/2025).

“Dunia pendidikan menjadi salah satu sasaran program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BRI. Penyaluran program ini merupakan wujud nyata BRI mendukung terwujudnya pilar pembangunan dan tercapainya tujuan pembangunan berkelanjutan” tambahnya.

Program ini kata Budi Mulia, diharapkan dapat memberikan akses buku bacaan dan menumbuhkan kecintaan anak anak untuk membaca di daerah pesisir dan kepulauan yang sulit dijangkau serta mampu mendorong pemerataan kualitas pendidikan di Indonesia khususnya di wilayah Kabupaten Tolitoli.

Selain itu, menurut Orang nomor satu di BRI cabang Tolitoli itu menjelaskan, BRI Peduli TJSL menjadi wujud implementasi program berkelanjutan yang tertuang dalam Sustainability Development Goals (SGD’s) pada pilar ke 4 tentang kualitas pendidikan.

“Jadi kita mulai sebagai gerakan program bantuan buku dan perahu untuk berlayar ke pulau-pulau kecil sehingga pendidikan pada akhirnya bukan hanya meningkatkan kualitas sumber daya manusia, namun dapat menghadirkan tumpuan dan kelanjutan hidup bangsa dan negara,” Bebernya.

Ia berharap program BRI Peduli ini bisa menjadi motivasi dan pemantik semangat bagi pelajar untuk terus membaca serta memberikan solusi bagi sekolah / Yayasan terhadap ketersediaan alat optik yang lebih memadai sehingga akhirnya sekolah akan menciptakan SDM unggul bagi kemajuan bangsa.

“kami memberikan bantuan ke Yayasan Lopie Bahari di karena selama ini yayasan tersebut masih perlu mendapat perhatian, sampai akhirnya bisa mendapatkan bantuan dari BRI Peduli”, ungkapnya.

Sementara itu salah satu siswa di hadapan media mengucapakan terima kasih kepada BRI atas bantuan yang diberikan dan menjadi yayasan Lopie Bahari bisa bersaing dengan sekolah sekolah lain dengan banyak membaca,” Tutup salah satu siswa sambil mengucapakan terima kasih banyak Bank BRI. ***

Pos terkait

banner 468x60