ERWIN | TOLITOLI – Pemanfaatan lahan Kodim 1305/BT untuk dijadikan Demonstrasi Plot (Demplot) oleh Ibu – Ibu Persit Kartika Candra Kirana (KCK) cabang XIX terus dilakukan.
Kegiatan Demonstrasi Plot (Demplot)
dipimpin langsung oleh Ibu Ketua pengurus KCK cabang XIX Dim 1305/BT Koorcab Rem 132/Tadulako, Ny. Tanti Haryanti, Gunnarto, di lokasi Demplot Koramil 1305-11/Galang Desa Lalos Kec.Galang Kab.Tolitoli
Kurangnya ketersediaan lahan untuk pertanian, bukan menjadi halangan bagi Persit Kodim 1305/BT untuk tetap melakukan pengembangan dan budaya cocok tanam, guna mencukupi kebutuhan rumah tangga dalam masa pandemik Covid -19, serta mendukung program pemerintah dalam mensukseskan swasembada pangan diwilayah.
Kegiatan Demonstrasi Plot (Demplot) langsung ditinjau oleh Komandan Kodim (Dandim) 1305/BT, Letkol Inf.Gunnarto, SH, yang selalu memberi dorongan serta semangat kepada para prajurit berserta Ibu – Ibu Persit KCK cabang XIX Dim 1305/BT Koorcab Rem 132/Tadulako.
Dalam kesempatan yang sama orang nomor satu di Kodim 1305/BT, Letkol Inf.Gunnarto, SH berserta istri yang juga ketua Persit KCK Cabang XIX Koorcab Rem 132/Tadulako, Ny.Tanti Haryanti Gunnarto menegaskan agar seluruh prajurit dan Ibu Ibu Persit senantiasa memanfaatkan lahan yang ada diwilayah masing – masing, untuk ditanami berbagai macam jenis tanaman pertanian.
“Gunakan lahan kosong untuk selalu menanam Jagung, bayam putih, wortel, kemangi, kangkung,tomat, Dan lain sebagainnya, sehingga nantinya masyarakat yang ada disekitar bisa mengikuti program yang sudah dilakukan oleh Ibu ibu persit,” Pungkasnya