Suara gemuruh yang menggema di Gedung Serba Guna 2 Asrama Haji Pondok Gede Jakarta mengiringi pembukaan acara Kongres yang di ketua oleh Hoky sebagai Panitia penyelenggara Kongres DPI 2019 untuk pertama kalinya.Terlebih ketika Bung Heintje G Mandagi selaku Ketua Formatur membuka sidang pleno dengan pekikan “DPI”!!!!! Semua peserta Kongres serentak menjawab dengan seruan yang penuh semangat “Jaya….Jaya…Jaya…
Hoky,lelaki berkacamata yang berbadan ideal dan tampak awet muda meski sudah memiliki cucu itu,merasa bangga melihat antusianya peserta Kongres yang hadir, “terus terang saya merasa bangga dan menganggap sukses Kongres ini. Soalnya, saya melihat wartawan dari Papua Sampai Aceh, hadir di Kongres ini,maka ketika saya diminta memperagakan Push Up dengan satu tangan oleh pembawa acara dirinya pun siap, ini demi memberi semangat semua peserta Kongres yang hadir dari seluruh Indonesia “kata Hoky
Suasana yang penuh keramahtamahan dan persaudaraan nampak di wajah-wajah peserta Kongres yang hadir.
Kegiatan Kongres yang berlangsung sejak pagi hingga menjelang Magrib baru selesai itu akhir nya berhasil memilih dan menunjuk pengurus Dewan Pers Independen (DPI) baik di tingkat Pusat maupun pengurus diperwakilan tiap-tiap Provinsi,salah satu nya adalah Provinsi Lampung yang sudah memilih calon pengurus perwakilan DPI provinsi Lampung.
Pengurus Dewan Pers Indonesia (DPI) periode tahun 2019 – 2022 di setiap Provinsi Se-Indonesia disahkan dan ditetapkan oleh Heintje Mandagie selaku Ketua Tim Formatur,Nama-nama calon pengurus yang di usulkan oleh dua organisasi Pers yang ada dilampung yang bernaung dibawah naungan Sekber Pers Indonesia yang berhasil terpilih diantara nya,Dr.(c) Hi.Bustami Zainudin,S.Pd.MH. dari perwakilan Serikat Pers Republik Indonesia dari unsur pemerhati Per,Herwandi perwakilan dari Serikat Pers Republik Indonesia dari unsur wartawan dan Edi Samsuri dari perwakilan Forum Pers Independen Indonesia (FPII) sebagai perwakilan dari unsur pengusaha Pers.
Bustami selaku perwakilan pengurus DPI lampung terpilih mengatakan bahwa”Jika melihat dari antusiasnya insan pers yang hadir maka dirinya sangat yakin bahwa apabila dikelola dengan baik organisasi ini akan besar”ungkap nya kepadaPimpinan redaksi NusantaraTv.News, Anwar yang juga sekaligus Sekertaris Dewan Pimpinan Daerah Serikat Pers Republik Indonesia Provinsi yang sekaligus juga peserta Kongres DPI asal Lampung disela-sela acara Kongres.
Adalah Herwandi yang juga sebagai Tim Formatur Provinsi Lampung hasil Mubes di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) ada bulan Desember 2018 yang lalu dan juga sebagai Ketua Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Provinsi Lampung masa Bakti 2018 – 2023.mengatakan bahwa dirinya selaku Ketua Pengurus DPD SPRI Provinsi Lampung,mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua rekan pengusaha Pers,Pemerhati Pers dan wartawan yang sudah mau hadir untuk mengikuti Kongres DPI 2019 ini.
Utama nya kepada rekan se profesi nya Aminudin selaku Setwil Forum Pers Independen Indonesia Provinsi Lampung yang berasal dari semua kabupaten yang ada dilampung,juga kepada pengurus dan anggota Serikat Pers Indonesia (SPRI) Baik yang dari Lampung Timur,Metro,Bandar Lampung,Lampung Selatan,Way Kanan, Lampung Barat,Pesisir Barat,Tanggamus dan kabupaten lainya terutama seluruh peserta kongres yang berasal dari SPRI Kabupaten Lampung Tengah.Ucapan terima kasih ini tiada terhingga,karna semua rekan-rekan sudah mau berkorban untuk berjuang didunia pers dengan menghadiri Kongres DPI tahun ini”ungkap Herwandi.(Anwar)