Karim Hanggi Menilai Ekonomi Sulteng Kuat

banner 468x60

JeMmy Tehardjo | KABARTODAY.COM | Kota Palu – Pakar ekonomi sulawesi tengah Drs Hi Abd Karim Hanggi menilai perekonomian di sulawesi tengah masih kuat, meski gelombang krisis ekonomi dunia mulai menguncang indonesia.

Bacaan Lainnya

“ ekonomi di provinsi sulawesi tengah ini bagus, meski pun guncangan krisis ekonomi dunia mulai mengetarkan indonesia akhir-akhir ini,” kata karim hanggi kepada kabatoday.com

Sambungnya ekonomi sulawesi tengah dikuatkan oleh umkm dan sebuah industri raksasa gas alam.

“ kita (sulawesi tengah) miliki umkm yang sangat bagus, ditambah lagi sebuah perusahaan gas alam lng yang berkedudukan di kota banggai, angka pertumbuhan ekonomi sulteng masih diatas dua digit dari nilai rata-rata perekonomian nasional, yakni 15,56 persen, pada tahun 2015, meski diakui pula ada beberapa sector yang pertumbuhannya melambat,” dikatakan karim hanggi disela-sela persiapan sholat tarawih di masjid raya lolu kota palu.

“ untuk perbankan sendiri seperti yang di bpd sulteng tidaklah berpengaruh tumbuh dan tidaknya perekonomian daerah, karena uang yang beredar adalah uang nasabah, dan bukan rahasia umum, bila dalam sebuah kegiatan religi aliran kepercayaan apa pun pasti terjadi kelonjakan pengunaan uang tunia,” tambahnya.

Berdasarkan data bps sulawesi tengah, pertumbuhan ekonomi sulawesi tengah di 2015 jika dilihat dari sisi pengeluaran terjadi pada seluruh komponen. Pertumbuhan tertinggi dicapai komponen impor sebesar 281,67 persen, diikuti komponen perubahan inventori sebesar 107,09 persen, dan komponen ekspor sebesar 94,81 persen. Tingginya pertumbuhan impor didominasi oleh impor mesin smelter dan generator pltu di kabupaten morowali dan morowali utara. Struktur pdrb sulawesi tengah menurut pengeluaran atas dasar harga berlaku tahun 2015 tidak menunjukkan perubahan yang berarti. ***

Pos terkait

banner 468x60