Tolitoli, Sulteng | Kabartoday.com – Dalam memberikan edukasi dan sosialisasi secara terpadu tidak bisa dilakukan hanya sekali saja, melainkan harus secara terus menerus. Edukasi dan sosialisasi yang dilakukan harus dengan penuh humanis, seperti yang dilakukan oleh Tim Satgas Covid-19 Kecamatan Bunobogu.
Pjs. Danramil 1305-07 Bunobogu Pelda Nurlin mengatakan Sebagai langkah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Wilayah Kab. Buol khususnya di Kecamatan Bunobogu, pihaknya bersama tim satgas Kecamatan terus memberikan Himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat.
“Saya bersama unsur Muspika Kecamatan Bunobogu turun langsung ke Pasar Domak yang terletak dikecamatan Bunobogu, guna menghimbauan kepada para pedagang maupun masyarakat untuk tetap menerapkan dan mematuhi Standar Prokes Covid 19,” Ungkap Pjs. Danramil 1305-07 Bunobogu Pelda Nurlin
Ia menambahkan, Pada kesempatan tersebut Camat Bunobogu Bapak. Irwansyah, SP. MAP bersama tim Satgas akan terus meyuarakan kepada masyarakat agar selalu mentaati protokol kesehatan selama beraktivitas diluar rumah.
“Pihak Muspika Bunobogu akan terus menghimbauan sekaligus pengawasan terhadap masyarakat untuk tetap menerapkan 3M dimana saja berada khususnya di tempat-tempat yang berpeluang berkumpulnya orang banyak, hal ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 dikabupaten Buol,” Pungkasnya. ***
Pelda Nurlin, Sosialisasi Dan Edukasi Terkait Prokes Terus Disuarakan Secara Humanis
