Buol, Sulteng Kabartoday.id – Babinsa Koptu Asrofil Koramil 07/Bunobogu Kodim 1305/BT melaksanakan Komunikasi Sosial, (Komsos) bersama Ketua Kelompok Tani Desa Lipubogu bertempat dirumah bapak Juanda kecamatan Bunobogu Kabupaten Buol, Kamis (03/03/2022).
Dalam pembahasannya, Ketua Kelompok Tani Desa Lipubogu nantinya akan mendampingi Babinsa untuk berbicara dengan para pemilik ternak, serta berencana akan membentuk agenda penertiban hewan ternak yang masih banyak berkeliaran di jalan umum dan dapat menggangu pengendara roda dua maupun dan empat yang melintas dimalam hari.
“Nantinya setelah pembahasan ini kita semua akan menyepakati bersama antara pemerintah desa dan masyarakat terhadap hewan ternak yang harusnya di kandang bukan dibiarkan berkeliaran, hingga menganggu ketentraman didesa,” Ungkap Bapak Juanda.
Sementara Koptu Asrofil mengatakan, selaku Babinsa yang bertugas di Koramil 07/Bunobogu Kodim 1305/BT senantiasa mendukung dan mengawal apapun program dan kegiatan di desa karena ini merupakan tugas dan tanggung jawab bagi satuan kewilayahan, khususnya masalah penertiban hewan ternak.
“Hari ini saya bersama Kelompok tani Desa Lipubogu sudah membahas tentang binatang ternak yang masih berkeliaran pada malam hari khususnya di jalan yang banyak dilalui kendaraan umum dan sudah mengambil keputusan,” Kata Koptu Asrofil kepada media ini.
Ia menambahkan, Dalam waktu dekat akan diadakan sosialisasi dan imbauan kepada warga desa, tujuannya untuk menertibkan hewan ternak yang berkeliaran dimalam hari, agar bisa dikandangkan supaya tidak berkeliaran di jalan raya, dan lingkungan di desa juga bersih dari kotoran hewan, dan pekarangan rumah, kebun warga dan tetangga sekitar pun tidak diganggu atau dirusak oleh hewan ternak.
Ditempat terpisah Danramil 1305-07/Bunobogu Letda Inf Steven Lutang menuturkan, setelah menerima laporan dari Babinsa dilapangan terkait komsos yang dilakukan bersama kelompok tani, itu jelas sangat patut di berikan apresiasi, apalagi komsos penertiban hewan ternak ini demi menjaga ketentraman desa, menghindari kecelakaan dan lain-lain.
“Pertemuan dengan kelompok tani didesa kali ini, semoga saja masyarakat yang memiliki hewan ternak dapat segera melakukan pembuatan kandang untuk hewan ternaknya,” Ucapnya.
“Sebelum dilakukan penertiban, nantinya akan dilakukan himbauan kepada masyarakat, setelah dilakukan himbauan akan diadakan/diberlakukan penindakan yang telah disepakati bersama, apabila masih ada hewan-hewan yang berkeliaran sembarangan di jalan atau memasuki perkebunan warga,” Pungkas Dandramil. ***
“Penertiban Hewan Ternak” Babinsa Koptu Asrofil Lakukan Komsos Kepada Kelompok Tani
