Buol | Kabartoday.com – Pencarian nelayan hilang “Tengelam” asal desa Matinan kecamatan Gadung kabupaten Buol di hari ke-3 membuahkan hasil, Korban ditemukan di sekitar perairan Desa Lokodidi. Selasa siang Pukul 11.30 Wita (12/01/2021).
Marwan (35) seorang nelayan warga Desa Matinan yang melaut pada tanggal 10 Januari lalu, dan dilihat oleh nelayan lain jatuh dari dari atas perahunya, dan berusaha ditolong saat itu juga tidak didapat ditemukan akibat air laut yang keruh.
“Dihari ketiga (3) pencarian oleh tim Gabungan terdiri dari anggota Polsek dan Koramil Bunobogu, BNPB Kabupaten Buol yang di koordinir oleh Kapolsek Bunobogu AKP Hasbi Abdullah, SH. Berhasil menemukan mayat nelayan bernama Marwan sedang terapung dilaut Lokodidi, dengan keadaan sudah tak bernyawa,” Ucap Kapolsek Bunobogu AKP Hasbi Abdullah, SH.
Ditempat terpisah, Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo menyampaikan, bahwa selasa (12/01/2021) Nelayan yang tenggelam atas nama marwan telah di temukan oleh Tim gabungan dilaut Lokodidi.
” Saat ini, tim Gabungan sedang memasukkan jenazah Marwan didalam kantong jenazah dan akan langsung dibawa ke rumah duka di Desa Matinan Kecamatan Gadung untuk dikebumikan,” Ucap Dieno
“Proses pencarian yang di lakukan tim gabungan, dibantu warga dan pihak keluarga terus menerus sejak Minggu (10/01/2021) hingga hari ini tanggal (12/01/2021) telah membuahkan hasil,” Tutur Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo yang dikonfirmasi media ini.
Dieno berharap, kepada pihak keluarga yang ditinggalkan agar tetap di berikan kesabaran dan menerima dengan ikhlas serta mendoakan almarhum agar selalu dilapangkan jalannya oleh Allah swt.
“Kepolisian Resort buol menyampaikan turut berduka cita kepada pihak keluarga yang di tinggalkan, semoga almarhum diterima disisi Allah SWT, ” Pungkas Kapolres ***
Hari Ketiga Pencarian, Marwan di Temukan Sudah Tak Bernyawa
