Kodim1305/BT, Sulteng | Kabartoday.id – Babinsa Koramil 1305-08/Momunu Sertu Rusmanto dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah binaannya melakukan kegiatan teritorial bersama masyarakat untuk membersihkan tanaman jagung.
Sertu Rusmanto saat menjelaskan kepada media ini mengatakan kegiatan Komsos kali ini dilakukan dilahan tanaman jagung milik bapak Azis Lemba warga Desa Maniala Kecamatan Tiloan Kabupaten Buol untuk membersihkan rumput pada tanaman jagung.
“Kegiatan ini dilakukan agar terciptanya kemanunggalan TNI bersama rakyat, juga untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman serta untuk meringankan dan menjaga keakraban dengan masyarakat,” Ungkap Sertu Rusmanto, Kamis (28/07/2022).
Lanjut sertu Rusmanto, pendampingan swasembada pangan pada tanaman jagung ini selalu dilakukan, agar Babinsa yang selalu dekat dengan warganya terutama para petani untuk bersama-sama mewujudkan swasembada pangan yang tangguh dan melimpah.
“Apabila ada permasalahan di lapangan segera lapor ke pihak yang terkait sehingga segera memudahkan sedini mungkin untuk melaksanakan pencegahan, baik itu masalah pertanian maupun permasalahan lainnya,” ujar Setu Rusmanto.
Sementara itu Danramil 1305-08/Momunu Letda Inf Ricky Poli menjelaskan pendampingan yang dilakukan merupakan jalinan kerjasama antara Babinsa dengan masyarakat petani.
“Kegiatan ini untuk mensukseskan program pemerintah di bidang Ketahanan Pangan (Hanpangan) yang harus terus di galakkan agar terciptanya swasembada pangan di wilayah binaan,” ucap Danramil 1305-08/Momunu Letda Inf Ricky Poli.
Oleh karena itu, para Babinsa dituntut selalu berperan aktif pada setiap hal yang berkaitan dengan pertanian. Seperti yang dilakukan oleh Sertu Rusmanto dalam membantu petani membersihkan area perkebunan.
“Sesuai dengan apa yang diharapkan pemerintah, maka kami para Danramil akan terus mengingatkan Babinsa di wilayah binaan agar selalu melakukan pendampingan terhadap para petani,” ucapnya.
”Hal ini dimulai dari penyuluhan, pengolahan lahan, penanaman hingga pelaksanaan panen,” Tambahnya.
Sementara itu Bapak Azis Lemba sebagai petani dirinya sangat membutuhkan pendampingan dari para PPL dan Babinsa khususnya Koramil 08/Momunu agar dapat memberikan dukungan serta motivasi bagi petani dalam meningkatkan perekonomian petani.
“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak Babinsa atas bimbingan, masukan-masukannya serta bantuan selama ini, sekali lagi saya ucapkan terimakasih banyak buat Babinsa desa kami,” pungkasnya ***ERWIN***
Peduli kepada Petani, Babinsa Ramil 08/Momunu Bantu Bersihkan Rumput di Kebun Jagung
