SUYANTO | PULANG PISAU | KALTENG –
Ditengah pandemi virus corona disease 2019 (Covid-19), jajaran kepolisian Polres Pulang Pisau (Pulpis) secara terus menerus melakukan upaya untuk mengurangi beban warga masyarakat diwilayah hukumnya. Tak terkecuali, Satuan Sabhara Polres Pulpis yang turut serta terlibat dengan menggelar Giat Berbagi kepada sesama, Sabtu (29/08).
Menurut Kapolres Pulpis, AKBP Yuniar Ariefianto, S.H., S.I.K., M.M.,melalui Kasat Sabhara, Iptu Junedinoto dengan didampingi Kaurbinops Bripka Akhyar Mubarak mengatakan, Kegiatan Bhakti sosial Polres Pulpis melalui pemberian santunan dan sembako dalam rangka Polri Peduli kepada masyarakat serta wujud hadirnya Polri Satuan Sabhara ditengah masyarakat.
“Obyek sasaran kegiatan Bhaksos dilaksanakan kepada masyarakat Fakir, Yatim dan piatu serta masyarakat sedang sakit akut. Harapannya melalui giat bhaksos ini dapat meringankan beban hidup saudara kita yang memerlukan terlebih dimasa pandemi saat ini,” tuturnya.
Lebih lanjut, Akhyar menjelaskan, personel yang melaksanakan kegiatan Bhaksos juga menjalankan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran. Serta dalam kegiatan juga dilaksanakan pemberian masker kepada masyarakat penerima bantuan.
“Tujuan Giat berbagi ini, selain silaturrahmi, juga kita niatkan untuk menambah nilai keimanan dan ketaqwaan kita dengan beribadah dalam melaksanakan tugas,” tambahnya.
Dirinya mengakui, dengan saling berbagi serta tolong menolong dapat tercipta persaudaraan dan kebersamaan. Terlebih har ini bertepatan dengan hari Asyura 10 Muharram.”Semoga apa yang sudah kita perbuat menjadi amal ibadah dan kita semua diberikan kemudahan dan keberkahan,” tutup Akhyar. KABAR TODAY.COM