Buol, Sulteng | Kabrtoday.id – Dengan tingginya kondisi cuaca yang ektrim dengan intensitas curah hujan yang cukup tinggi disertai angin kencang di wilayah kabupaten buol, Seperti yang terjadi di kecamatan Bunobogu dan kecamatan Momunu membuat Babinsa Koramil 1305-06/Paleleh Kopda Mirdan bersama kepala desa Hulubalang meninjau aliran sungai. Senin (31/01/2022).
Dalam peninjauan di sungai Hulubalang Babinsa dan Kades Hulubalang Darlan di dampingi aparat pemerintah desa dan beberapa.orang masyarakat.
Babinsa Kopda Mirdan yang di temui media ini mengatakan peninjauan yang dilakukan di sungai Hulubalang sebagai bentuk antisipasi pemerintah des dalam menghadapi musim penghujan.
“Peninjauan tersebut sebagai langkah awal pemerintah desa untuk melihat situasi kondisi sungai mulai dari Hulu ke hilir, sehingga saat musim penghujan tiba tidak terjadi banjir,” Ungkapnya
Lanjut Babinsa Kopda Mardin, hujan yang terjadi di kabupaten buol yang beberapa hari begitu derasnya dengan durasi yang lama, sehingga diperlukan antisipasi serta kemungkinan akan terjadinya banjir dan tanah longsor.
“Kami mengajak masyarakat desa Hulubalang untuk tetap waspada dan siaga dalam menghadapi bencana alam” Bebernya
Sementara itu Plh. Danramil 1305-06/Paleleh Serma Jois Salindeho mengatakan untuk mengantisipasi bencana alam apa yang dilakukan Babinsa dan kepala desa dalam pelaksanaan siaga ini patut di berikan apresiasi, dan ada kemungkinan nantinya pemerintah desa akan melaksanakan ronda secara bergantian untuk masyarakat setempat.
“Babinsa dan aparat desa selalu menghimbau kepada warga masyarakat secara langsung dari rumah ke umah yang tinggal di bantaran Sungai Hulubalang agar selalu waspada di musim penghujan tiba,” Ungkap Plh. Danramil 1305-06/Paleleh Serma Jois Salindeho.
Lanjut Danramil, Hal ini dilaksanakan agar masyarakat dapat menyiapkan harta benda yang berharga yang bisa diselamatkan apabila terjadi bencana banjir.
“Yang paling utama selamatkan dulu keluarga kita, jangan panik kalau terjadi banjir, cek anggota keluarga, baru tinggalkan rumah, menuju titik kumpul yang lebih aman,” Ucap Danramil
Di tampat yang sama kepala.desa Hulubalang menambahkan, “aparat pemerintah desa hanya mengikuti petunjuk dari petugas di lapangan dalam hal ini BPBD dan dengarkan apabila ada tanda-tanda yang dibunyikan akan terjadinya bencana alam banjir, agar segera berkemas dan jangan panik dulu.
“Lakukan kegiatan sesuai arahan dari petugas, hal ini akan mempermudah untuk melaksanakan langkah-langkah pengamanan, evakuasi dan tanggap darurat. Semoga dengan adanya kesiapsiagaan bencana dari semua pihak dapat mengurangi kerugian personil dan materiil,” pungkas Kades
Babinsa Kopda Mirdan dan Kades Tinjau Kondisi Sungai Hulubalang
