Covid-19 di Pulpis Cenderung Menurun, Tim Gugus Diminta Jangan Lengah

SUYANTO | PULANG PISAU | KALTENG – Data penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) cenderung menurun, tidak melonjak seperti di daerah lain. Namun hal itu jangan membuat lengah. Oleh karena itu, Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Pulpis, H. Edy Pratowo meminta tim Gugus Tugas agar tetap fokus dalam penanganan covid-19 ini.

Bacaan Lainnya

Pesan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pulpis yang juga merupakan Bupati Pulpis, kepada tim Gugus Tugas pada saat memimpin rapat analisa dan evaluasi (anev) di Posko Tanggap Darurat Covid-19 Kabupaten Pulpis, Rabu (13/05).

“Saat ini data Covid-19 di beberapa Kabupaten/Kota di Kalimantan Tengah cenderung melonjak, patut disyukuri di Kabupaten Pulpis ini Covid-19 stabil dan cenderung menurun. Tapi kita tetap harus waspada,” pinta Edy.

Pada kesempatan itu, Edy Pratowo juga memberikan apresiasi terhadap kinerja tim Gugus Tugas dalam pencegahan dan penanganan Covid-19. Dia minta tim gugus agar selalu menjaga kesehatan dan tetap semangat dalam bekerja, karena penanganan covid-19 pekerjaan mulia, tugas kemanusiaan.

“Saya minta kepada tim gugus tugas, untuk terus melakukan sosialisasi pemutusan mata rantai penularan Covid-19 di wilayah kabupaten Pulang Pisau,” imbuhnya.

Dalam melaksanakan tugas/sosialisasi, petugas tim gugus tugas diminta untuk selalu mengedepankan langkah humanis kepada masyarakat.”Sehingga pesan-pesan sosialisasi dapat tersampaikan dan diterima dengan baik oleh masyarakat,” tutup Edy. KABAR TODAY.COM

Pos terkait

banner 468x60